Perusahaan Darya Varia bersama Sanggar Kreativitas Anak-Pusat Kajian dan Perlindungan Anak (SKA-PKPA) membagikan Enervon-C Plus secara gratis kepada anak-anak jalanan yang tinggal di Kelurahan Kwala Bekala, Kecamatan Medan Johor, Kamis (1/7/2021). Local Area Marketing Supervisor, Rifat Nasution mengatakan, di masa Pandemi Covid-19 ini, mereka ingin peduli terhadap anak jalanan dengan membagikan sebanyak 150 botol Enervon-C Plus secara gratis, untuk meningkatkan imun tubuh. "Kita hari ini mau peduli anak. Kita akan bagi-bagi Enervon-C Plus yaitu vitamin untuk anak, sekitar 150 botol. Apalagi sekarang lagi masa pandemi, jadi kita sangat peduli terutama sama anak-anak jalanan dan pengamen yang berada dalam ruang lingkup PKPA," ujar Rifat. Dia berharap kegiatan ini dapat membantu meningkatkan imun tubuh anak-anak jalanan di masa pandemi Covid-19. Bukan hanya Enervon-C Plus, Darya Varia juga turut membagikan nasi goreng yang telah di bungkus dengan rapi dan siap disantap. Rifat juga menjelaskan, produk Enervon-C Plus ini dapat dikonsumsi untuk anak usia 2-12 tahun. Kandungannya ada vitamin C, vitamin D, vitamin A yang memang sangat baik untuk masa pertumbuhan anak. Geographical Sales Manager Distribusi Sumatera, Agung Irawan mengatakan hal yang sama. Dia berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan, karena juga merupakan salah satu bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan Darya-Varia.