Beberapa hasil penelitian menunjukan bahwa teh hijau memiliki efek terhadap penurunan berat badan. Teh hijau dapat menurunkan berat badan melalui tiga komponen utamanya, yaitu Epigallocatechin Gallate (EGCG) atau katekin, kafein, dan L-theanine. EGCG atau katekin adalah antioksidan yang dapat menstimulasi metabolisme tubuh, sehingga akhirnya meningkatkan energi tubuh. EGCG juga dapat menurunkan nafsu makan, meningkatkan konsumsi oksigen dan oksidasi lemak, sehingga dapat membantu menurunkan berat badan. Manfaat tersebut didukung oleh polyphenol, senyawa antioksidan yang juga terkandung dalam teh hijau. Kafein adalah stimulan yang dapat membantu menurunkan berat badan. Kombinasi kafein dan EGCG dalam teh hijau dapat mempercepat metabolisme selama 2 jam. L- theanine sendiri merupakan asam amino yang bekerja untuk menghilangkan efek berbahaya pada kafein. L-theanine juga dapat mempengaruhi neurotransmitter pada otak yang dapat mempengaruhi tingkat dopamin dan serotonin yang mengirim sinyal rasa aman pada otak. Semakin banyak kita minum teh hijau, semakin kuat pula otak kita meyakinkan bahwa kita tidak lapar.
Studi menunjukkan bahwa jumlah EGCG yang dibutuhkan untuk membantu dalam proses penurunan berat badan adalah 316 mg/hari, sedangkan konsumsi EGCG sebanyak 690 mg/hari selama 12 minggu, dapat mengurangi total berat badan ±3 kg, mengurangi lingkar pinggang hingga ±3,3 cm, serta mengurangi persentase lemak tubuh ± 1,5 kg. Hal tersebut menunjukkan bahwa dosis EGCG yang lebih rendah memiliki keefektifan yang sama dengan dosis EGCG yang lebih tinggi dalam menurunkan berat badan. Namun, dosis EGCG yang lebih rendah membutuhkan waktu yang lebih lama dalam proses penurunan berat badan tersebut.
Konsumsi teh hijau dua kali sehari terbukti dapat membakar 50 kalori ekstra per hari. Namun, perlu untuk memperhatikan asupan EGCG atau frekuensi konsumsi teh hijau harian jika ingin menurunkan berat badan dengan mengkonsumsi teh hijau karena EGCG yang berlebihan dalam tubuh dapat menyebabkan timbulnya anemia, pusing, gagal ginjal, dan hipoglikemia atau gula darah rendah.
Sumber:
Soraya Rahmanisa, Riska W. Pengaruh Ekstrak Teh Hijau terhadap Penurunan Berat Badan pada Remaja. Majority: 5:2: April: 2016.
Mereles, D. & Werner H. Epigallocatechin-3-gallate (EGCG) for Clinical Trials: More Pitfalls than Promises? Int. J. Mol. Sci. 2011, 12
Sumber Gambar:
https://www.indoindians.com/7-teas-to-help-you-lose-weight-and-belly-fat/